Harry Noerdie penyanyi bersuara bariton yang juga berprofesi sebagai Hakim asal Surabaya dalam berdendang dengan penuh penghayatan. Lagu abadi yaitu “Andaikan” menurutnya ditulis secara spontan saat dia bermain gitar sambil bernyanyi. Dalam album pertamanya “Tjinta Mesraku” rilis tahun 1965 (Andaikan, Kau Tinggalkan, Kudapatkan Kasih dan Tjinta Mesraku) diiringi Orkes Pelangi asuhan Itje. Berikutnya dalam album kedua “Lagu Kesajangan” bersama Kwintet Mus Mustafa dirilis tahun 1966, dengan lagunya Aku Mentjari, Djasamu Pahlawan, Gadis Pudjaan Sajang dan Lagu Kesajangan.
Perhatikan pada bait pertama dari lagu Andaikan, Harry Noerdie begitu memperhatikan rima : g, i, g, i pada akhir liriknya.
Andaikan seorang kan datanG
Menghibur hati sedang sunjI
Ku kan mengabdi padamu seoranG
Kekal abadi insanI
Jembatan lagu memakai vokal “u” [kepadamU, cintamU], dan pada bait akhir dengan vokal akhiran u, u, i, i [pilU, slalU, hatI, murnI]
Nah silahkan nikmati kesini lagu-lagu dari Harry Noerdie vol.1 dan 2.
Oleh karena kesibukannya yang berprofesi hakim, akhirnya Harry Noerdie meninggalkan dunia tarik suara, semenjak di rilisnya album kedua (Lagu Kesajangan).
Terima kasih Pak Wandi. Gadis Pudjaan Sajang melengkapi lagu2 Harry Noerdie koleksi saya.
kukira yang nyanyi ini suara Rahmat Kartolo, . . .
ini lagu-lagu awal telinga saya disuguhi lagu dari radio Philips BX 594A, 4 tombol, 6 band loudspeakernya 10 inc, mungkin masih di kelas 1 SD berarti 1965 atau mungkin lebih muda lagi sebelumnya jadi 1964, ya . . .
trimakasih. . .
P. Sudja’i sama-sama, bagaimana kabar Banjarbaru yang sudah bertahun-tahun saya tidak kesana lagi. Inget soto banjarnya dan pasar batu-batuan.
Mas Ananto, lagu itu saya sering dengar tatkala sekolah menengah pertama.
Harry Noerdie hanya mengeluarkan 2 album itu, selanjutnya sudah tak kedengeran lagi. Untuk kedelapan lagu itu bisa di ambil semua dengan klik tanda rantai atas kanan.
Salam jadoel
bagaimana cara meng-unduh delapan lagu harry noerdi, mana yang dimaksud tanda rantai atas kanan?.
Ternyata untuk DL file ini agak rumit. Kuharap mas Made lihat di surat elektroniknya (email-nya) disana akan saya link nya.
terima kasih, saya hanya punya tiga lagu harry noerdi, Andaikan, Aku Mentjari dan Lagu Kesajangan. Lagu harry noerdi mengingatkan saya masa remaja di SMA. Dulu saya DL di Sukolaras.
Uaapikk tenan serasa muda kembali…teringat yang bukan-bukan. Matrnwun pada Bp/Ibu semua yg kerso mengupload lagu jadoel……
Konten Sukoasih mriki pondokipun lagu-lagu jadul 50-60 ugi 70-an. Mangga mas Supri Yanto kula aturi asring mampir dateng pondok Sukoasih ingkang sarwo enggal nyuguhaken tembang jadul lan ugi gendhing-gendhing nyamleng.
direkam neng perusahaan apa ya
—————————–
Remaco = remaja masa colot
P’Wandi, kalau mau download caranya bgmn….?
——————————————–
Gunakan IDM atau Orbit dan browser Mozilla Firefox
Album Harry noerdie, saya kesulitan download. Adakah alternatip lain. Bp atau ibu mungkin berkenan bantu saya. Trm kasih.
Bung Hamam Ashari, lagu dari Harry Noerdie vol 1 dan 2 (8 track) sudah bisa dinikmati dan di DL. Silahkan masuk link ini (aku mentjari) dan full dua album KESINI.
Mz. Wandi untuk lagu Dlloyd dapatkah didownload? Saya ingin lagu tsb, bagaimana caranya? maturnwun.
Gunakan IDM, atau dengan cara :
-Klik tanda gapura > scroll kebawah. Pada Download Options pilih format (OGG, M3U atau MP3)
-Bisa juga klik link 208 files atau yang 55 original
Kalau dari laman sukoasih, mestinya dengan IDM itu semua bisa di unduh. (gunakan OS minimal win.7)
Kepada Pak Wandi dan Sudjai…salam dari bali semoga selalu sehat dan sentausa…dan selamat menyambut tahun baru 2021 yang akan datang beberapa hari lagi..semoga selalu sukses ditahun yang baru
Terima kasih Pak. Agung, salam kembali.
Untuk diketahui bahwa Pak. Sudja’i Sarmo sudah mendahului kita berpulang kehadapanNYA.